BerandaBlogrollMaaf Saya Tidak Punya Waktu Untuk Anda

Maaf Saya Tidak Punya Waktu Untuk Anda

Author

Date

Category

Beberapa waktu lalu saya baca quote menarik dari Twitter yang intinya : dikerjakan atau tidak dikerjakan sama-sama mendapat kritikan. Lebih baik kerjakan daripada tidak sama sekali.

Quote ini bikin saya lebih survive dengan apa yang sedang saya kerjakan terhadap pekerjaan saya tentunya. Ada orang yang terus menerus mengkritik pekerjaan saya, dengan nada sarkasme melalui YM diawali dengan ckckckc atau hahaha atau wah tampilannya kayak anak SD, wah sekarang jadi kayak anak TK.

Saya coba menanggapinya dengan kepala dingin saja. Kritikan yang semacam itu sebenarnya baik karena dapat menjadi input bagi saya. Siapa tahu treatment yang saya lakukan untuk pekerjaan saya memang ada yang salah. Saya sih terbuka saja untuk mendapat kritikan yang tentunya membangun.

Beralih ke quote ke atas, bukankah lebih baik saya mengerjakannya daripada tidak sama sekali? Bukannya lebih baik dikerjakan dan baru tahu responnya bagaimana? Buat apa juga peduliin suara 1 orang kalau ternyata masih ada suara-suara lain yang nadanya lebih merdu dan memang positif?

Samalah kayak twitter Ahmad Dhani beberapa waktu lalu yang sempat dinilai beberapa orang tentang tindakannya, bahwa dia tidak akan membalas komentar-komentar orang yang bernada negatif apabila jumlah followernya dibawah 10.000.

Its so kewl!

Buat apa peduliin sama perkataan orang kalau ternyata orang tersebut hanya ingin menjatuhkan diri kita untuk berada di level yang sama seperti dia?

Seperti kata Agnes Monica :

When haters were busy talkin’

I was busy making it happen

when they were busy mocking

I was busy walking

when they were busy laughing

I was busy running

and they’re STILL wondering

why they’re left behind.

Menyikapi kritikan orang di atas tersebut, saya hanya beri senyuman dan selalu pertanyaan balik : Mau kah kau bergabung bersama saya dan kita akan mewujudkan ide-ide brilian Anda bersama-sama.

Deddy Huang
Deddy Huanghttp://deddyhuang.com
Storyteller and Digital Marketing Specialist. A copy of my mind about traveling, culinary and review. I own this blog www.deddyhuang.com

5 KOMENTAR

  1. begitulah mas… baik buruknya kita kan selalu jadi omongan orang… . biar saja lah, yang penting kita juga gak ikut2an sibuk menilai orang lain dan lupa menilai diri sendiri

  2. Didunia ini khan memaang lebih banyak orang yang hanya lebih mudah melihat kekurangan dari seseorang. Padahal kalau kita mau berpikir lebih positif dan yang jelas itu pasti lebih sehat maka hidup ini akan menjadi lebih indah

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Deddy Huang

Lifestyle Blogger - Content Creator - Digital Marketing Enthusiast

With expertise in content creation and social media strategies, he shares his insights and experiences, inspiring others to explore the digital realm.

Collaboration at [email protected]

Artikel Populer

Komentar Terbaru