BerandaReviewKredit Digital JULO Hadir untuk Membantu Tambahan Modal Usaha

Kredit Digital JULO Hadir untuk Membantu Tambahan Modal Usaha

Author

Date

Category

Membuka usaha sendiri dapat menjadi peluang bagi kita untuk menghasilkan uang.

Seperti apa yang dikatakan almarhum Bob Sadino, yaitu : “Setinggi apapun pangkatmu kamu tetap karyawan, dan sekecil apapun usahamu kamu tetap adalah bosnya.”

kredit digital julo
Petuah dari Bob Sadino

Seiring dengan mendengar pernyataan tersebut tak sedikit masyarakat jadi lebih tertarik untuk membuka bisnis sendiri dibandingkan bekerja di kantor.

Bagi orang yang baru ingin membuka usaha tentu akan terbentur dengan modal usaha. Dan, saya pun juga mengalami hal yang sama.

Bagaimana cara saya keluar dari persoalan ini?

Menjadi Bos untuk Diri Sendiri

Kondisi ekonomi yang lesu ini tak menyurutkan pelaku bisnis kecil atau UMKM untuk tetap berjuang dan bertahan.

Disusul pula, banyak orang-orang yang semakin sulit untuk mendapat pekerjaan. Banyak manusia yang menjadi korban dari pekerjaannya sendiri.

angka pengangguran di indonesia
Situasi perekonomian saat ini

Orang yang lelah mencari pekerjaan akhirnya memutuskan merintis bisnis sendiri. Saya yakin, bukan hanya kamu saja yang berpikir untuk membuka usaha sendiri.

Memang tidak dapat dipungkiri, usaha sendiri terdengar sangat mengiurkan, menjadi bos untuk diri sendiri, waktu kerja bisa lebih fleksible, dan keuntungan yang didapat apabila usaha tersebut sukses tergolong besar.

Akan tetapi, resiko yang dihadapi pun jadi jauh lebih besar dibanding menjadi karyawan perusahaan.

Memulai Bisnis Kecil Jualan Kuliner

modal usaha umkm
Keterbatasan modal jadi salah satu kendala untuk memulai bisnis

Dalam situasi pandemi, bagi kita yang memiliki bisnis kecil seringkali pupus karena adanya keterbatasan modal.

Kalian pasti sepakat kalau untuk membuka sebuah bisnis tentunya kamu memang membutuhkan modal yang terkadang tidak sedikit. Misalnya sekarang saya sedang memulai bisnis jualan makanan siomay rumahan.

siomay sombong
Proses membuat siomay

Bisnis ini saya lakukan hanya setiap mingguj dijual berdasarkan open PO sesuai pesanan. Pernah ada yang bertanya kenapa tidak dijual setiap hari. Kendala bisnis yang dirasakan karena  belum memiliki freezer untuk penyimpanan. Sedangkan, bahan makanan harus tetap segar dibuatnya.

siomay sombong
Siomay yang dijual selalu fresh

Usaha siomay ini hasil kerjasama dengan teman saya sebagai pembuat siomaynya. Situasi pandemi membuat teman saya yang berjualan makanan pun sepi orderan, sedangkan penghasilan bulanan saya pun berkurang.

Akhirnya saya bilang ke dia kalau saya ingin menjadi reseller produknya agar kita bisa sama-sama bertahan hidup dari jualan. Memang untungnya tidak banyak, namun bisa membantu kami untuk menutupi biaya cicilan-cicilan yang sudah semakin dekat.

Tugas saya adalah merancang untuk urusan pemasaran hingga penjualan. Saya juga mengeluarkan sejumlah modal awal agar bisnis saya ini bisa berjalan.

siomay sombong
Cara saya mempromosikan produk jualan

Dari bisnis siomay ini pun belajar mengenai cara membangun bisnis UKM di era ketidakpastian. Faktanya modal termasuk faktor yang mutlak harus ada saat memulai sebuah usaha.

Besar kecilnya modal tergantung pada jenis usaha yang dilakukan. Kalau mau dikata, usaha makanan siomay ini pun masih dijalankan dengan modal terbatas.

Akan tetapi, saya punya mimpi agar bisnis bisa lebih berkembang.

Sedangkan, kalau ingin melebarkan sayap agar bisnis kita besar tentunya harus ada perubahan bukan? Seperti tambahan modal.

Menggadaikan Aset untuk Mendapatkan Modal

cara pinjam uang online
Kegalauan bagi pebisnis pemula saat ini

Dalam sebuah kegiatan ekonomi termasuk usaha atau bisnis setidaknya terdapat 3 jenis modal yang berbeda yaitu modal awal, modal kerja serta modal operasional.

Terlintas di benak cara mendapatkan modal usaha dengan pinjam uang dengan teman atau menggadaikan / menjual aset yang saya miliki untuk bisa mendapatkan modal berupa uang tunai. Ini cara yang paling cepat.

Jujur saja, tabungan saya selama pandemi ini menipis untuk bertahan sehari-hari. Saya harus mengeluarkan biaya rutin setiap bulan, sedangkan pemasukkan belum lancar.

Waktu itu di tangan saya hanya memiliki sebuah perangkat tablet yang biasanya digunakan untuk bekerja. Namun, pikirku lebih baik dijual terlebih dahulu untuk perputaran bisnis.

samsung tab a7 lite
Tablet yang saya jual ke teman

Dengan berat hati, perangkat tablet itu pun saya jual ke teman agar bisa mendapatkan uang tunai bagi bisnis saya.

Uang sudah ditangan itupun saya manfaatkan sebaik mungkin untuk membeli kebutuhan berjualan.

Apa yang saya kerjakan saat ini mulai dari memikirkan bagaimana kemasan yang menarik, pemasaran hingga promosi. Saya mulai menyetok barang-barang kemasan plastik di rumah. Tentunya jumlahnya masih terbatas karena modal yang saya keluarkan juga terbatas.

Kredit Usaha Macet, Hati pun Gelisah

Saya melihat banyak kok bisnis bermodal besar tapi bangkrut.

Bayangkan saja kalau modal tersebut diperoleh dari pinjaman dan kita tidak bisa membayar?

Menteri Keuangan Sri Mulyani pernah menyatakan bahwa perekonomian Indonesia sedang menghadapi kekacauan karena wabah Covid-19.

Penurunan pertumbuhan ekonomi ini tentunya membuat pelaku usaha kecil (UKM) memutar otak seperti apa untuk mendapatkan tambahan modal.

Pada akhirnya, kita bisa melihat finansial teknologi (fintech) hadir sebagai solusi untuk kita untuk bisa tetap bertahan. Pinjaman yang diajukan banyak berasal dari pemilik usaha UMKM yang terkena pukulan telak akibat wabah corona.

Namun, saya tahu disaat seperti ini pinjaman online yang legal sangat membantu para UKM.

Mencari Pinjaman Online Terpercaya

cara pinjam uang online
Mencari pinjaman online terpercaya

Dewasa ini sangat mudah mendapatkan pinjaman online (pinjol). Industri keuangan ini menjadi pilihan banyak orang untuk memperoleh pinjaman uang dengan mudah dan cepat.

Baik atau tidaknya kita melakukan pinjaman online ini bergantung pada perspektif. Apabila sebagai penerima pinjaman bertanggung jawab secara sosial, tentunya akan terus mengupayakan agar perputaran uangnya lancar.

Belum lagi persyaratannya pinjaman online mudah dan uang cair hanya dalam hitungan hari.

Begitu kilatnya, siapa yang tidak tergiur?

Namun, perlu diingat bahwa jangan sembarang tergiur dengan iming-iming pinjaman online yang ilegal dan tidak terdaftar dalam OJK dan kesehatan perusahaan.

Dampak dari pinjaman online ilegal bisa dirasakan mulai dari bunga pinjaman online terbilang cukup tinggi. Bunganya bisa mencapai 30 persen atau lebih. Tentu saja bukannya menolong, malahan mencekik kita.

Bijak Gunakan Pinjaman Online Legal

Tak ada salahnya untuk memanfaatkan fasilitas pinjaman online, selama pinjaman yang digunakan jelas.

Saya teringat dengan sebuah perkataan seperti ini :

Orang kaya berhutang dari bisnis. Di mana angsuran di bayar dari hasil bisnis. Orang kelas menengah berhutang untuk gaya hidup. Di mana angsuran di bayar dari penghasilan.

Dan, saya tentunya ingin menjadi orang kaya agar mendapatkan keuntungan balik.

Di luar sana, ada banyak cerita pengalaman buruk orang mengenai pinjaman online. Menurut saya, harusnya hal ini bisa dipahami oleh orang selama dia tahu betul seperti apa mekanismenya.

Terlebih pinjaman online saat ini terikat oleh POJK 77 (Peraturan Otoritas Jasa Keuangan No 77) yang menjadi landasan hukum kredit online di Indonesia.

Sebagai peminjam, kita harus sadar betul dengan utang kita. Maka, setiap bulan atau tanggal jatuh tempo haruslah kita sadari untuk membayar.

Saya tentu juga tidak ingin mengalami hal yang serupa. Solusinya yang terpenting dari semua itu adalah bagaimana cara kita memilih penyedia kredit digital resmi dan legal saat mengajukan kredit secara digital. Misalnya JULO. Sudah pernah dengar?

Fintech Karya Anak Bangsa

julo kredit digital
JULO, aplikasi pinjaman online legal

Sebagai gambaran, JULO ini termasuk financial technology (fintech) yang hadir untuk memberikan pinjaman uang tanpa jaminan (KTA). Dengan bantuan pinjaman online ini pastinya bisa mengakomodasi kebutuhan masyarakat untuk meningkatkan kualitas hidup.

JULO sendiri telah hadir di tahun 2016 yang merupakan salah satu fintech lokal karya putra bangsa.

Selama 5 tahun berdiri, JULO telah menyalurkan fasilitas kredit sebesar lebih dari Rp2 triliun dengan 70 persen penggunaan diperuntukkan untuk peningkatan kualitas hidup seperti modal usaha, biaya kesehatan, renovasi rumah, dan pendidikan. Ditambah telah lebih dari 5 juta pengguna yang mengunduh aplikasi JULO.

Indikator ini menjadi dukungan inklusi keuangan Indonesia dapat berjalan secara menyeluruh, dan pada akhirnya dapat mendorong perekonomian Indonesia ke arah yang lebih baik.

Legalitas JULO

julo kredit digital
Mengenal JULO lebih dekat

Apa yang membuat JULO bertahan hingga saat ini dikarenakan telah mendapat dukungan dari perusahaan-perusahaan modal ventura serta telah melakukan ekspansi ke seluruh wilayah Indonesia.

Misi JULO pastinya untuk memberikan fasilitas kredit ke seluruh masyarakat yang menjangkau semua lapisan dalam memenuhi kebutuhan finansial.

Aspek legalitas JULO sendiri tidak perlu diragukan karena berada dalam pengawasan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) nomor S-589/NB.213/2018 dan telah sesuai dengan Hukum Republik Indonesia dan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan nomor 7/POJK.01/2016.

Serta, JULO juga mengantongi sertifikasi keamanan data ISO 27001: 2013.

Artinya, JULO termasuk salah satu platform pinjaman uang digital yang resmi serta memiliki izin.

Dengan status yang bisa dipercaya, hadirnya JULO Kredit Digital tentunya bisa dimanfaatkan oleh semua masyarakat untuk mendorong perputaran ekonomi Indonesia.

Penuhi Kebutuhan Sehari-Hari

JULO bukan hanya memfasilitasi untuk pinjaman online legal. Kini JULO juga menawarkan berbagai fitur layanan kredit digital. Limit kredit JULO yang tersedia dapat digunakan mulai dari transaksi melalui e-commerce hingga mengisi dompet digital.

Cara pinjam uang di JULO
Cara pinjam uang di JULO

Tentunya sebelum hendak mengajukan pinjaman online, harus tahu dulu kriteria seperti:

  • Merupakan warga negara Indonesia
  • Berusia 21 – 59 tahun dan memiliki smartphone sendiri.

Setiap orang dapat mengajukan limit kredit sampai dengan Rp 15.000.000. Nilai yang sudah cukup banyak untuk saat ini.

skema cicilan julo
Keuntungan menggunakan JULO

Tidak hanya limit tinggi, JULO Kredit Digital juga menawarkan kredit dengan bunga rendah dari 0,1% per harinya dengan tenor fleksibel.

Merasakan Manfaat JULO Kredit Digital

Sejalan dengan visi OJK untuk menghadirkan inklusi keuangan, saya mempelajari JULO Kredit Digital juga menawarkan berbagai fitur kredit digital yang lengkap dan semua diakses lewat genggaman.

Layaknya kartu kredit konvensional, pembayaran kredit digital JULO dapat dilakukan sebulan sekali atau dalam bentuk cicilan, sehingga memudahkan transaksi dalam satu aplikasi.

fitur JULO kredit digital
Kini JULO menjangkau lebih banyak fitur

Inovasi berikut diciptakan sebagai bentuk dukungan JULO terhadap inklusi keuangan dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat Indonesia.

Fitur lengkap kredit digital yang dapat ditemukan mulai dari bayar tagihan listrik, top-up e-wallet sampai bayar e-commerce. Tentunya hal ini juga dapat membantu nasabah untuk mengatur keuangan dengan lebih produktif dan efisien.

1. Tarik dan Kirim Dana

Sebagai pengguna awal, setelah kita ajukan limit kredit digital yang didapat. Maka, kita bisa menggunakan limit kredit tersebut untuk berbagai keperluan. Salah satunya adalah fitur Tarik Dana dan Kirim Dana.

Fitur Tarik Dana memungkinkan kamu untuk mencairkan sejumlah dana ke rekening hanya dalam sekali klik. Namun, sebelumnya kamu pun juga harus memilih nominal pengembalian dan tenor.

Fitur Kirim Dana ini pun juga bisa digunakan untuk langsung mengirimkan dana ke rekening orang lain. Jadinya tidak perlu repot-repot harus transfer dana dari rekening sendiri.

2. Pembayaran Tagihan (Listrik, BPJS dan Kartu Prabayar)

Pembayaran tagihan bulan seringkali membuat kita lupa. Atau pun saat muncul tagihan pembayaran ternyata uang kita belum tersedia.

Apalagi saat ini pembayaran tagihan pun bervariasi, dari nomor tagihan listrik, BPJS sampai kartu prabayar.

Cara paling mudah untuk kita mengatur keuangan adalah lewat limit kredit digital JULO. Pembayaran akan menjadi jauh lebih mudah karena pembayaran tagihan untuk berbagai kebutuhan tersedia dalam satu aplikasi.

Bayar tagihan-tagihan pun kini lebih praktis. Kamu bisa langsung pilih periode bayar beberapa bulan sekaligus dalam satu aplikasi. Praktis kan!

3. Top-up e-wallet, Pulsa dan Data

Dulu sering banget saya kehabisan pulsa dan kuota data di malam hari. Mau keluar rumah untuk ke warung membeli paket data rasanya malas. Namun, berkat hadirnya e-wallet tentunya tidak merepotkan kita lagi.

Sekarang tinggal dari smartphone saja sudah bisa menjadi dompet digital kita. Kamu bisa dengan mudah memanfaatkan e-wallet dari JULO kredit digital untuk membayar berbagai transaksi baik ke mall dan restoran tanpa harus repot membawa cash dan dompet.

Serta, juga ada fitur top-up e-wallet lengkap – seperti OVO, Gopay, Dana, LinkAja dan ShopeePay. Dengan kenyamanan seperti ini tentunya kita bisa beraktivitas dengan lancar dan tenang. Terakhir, lewat JULO uga bisa sekalian isi pulsa dan data dari berbagai macam kartu. Tidak perlu repot install aplikasi khusus provider.

Kamu bisa rasakan kemudahan top-up dari satu aplikasi. Daftar sekarang!

4. Bayar e-commerce

Dengan perkembangan era digital, banyak layanan yang beralih dari offline menjadi online. Dari layanan ojek antar jemput sampai tidak terkecuali layanan jual beli, seperti e-commerce. Terutama di masa pandemi seperti ini, banyak orang yang beralih ke e-commerce untuk memenuhi segala keinginan dan termasuk juga kebutuhan produktif.

Proses pembayaran barang di e-commerce pun juga lebih praktis karena kita bisa manfaatkan pembayaran lewat JULO.

julo kredit digital
Satu aplikasi untuk semua dalam genggaman

Dengan mengenal JULO kredit digital lebih dekat. Kita sekarang paham kalau segala kemudahan fitur lengkap yang dimiliki dapat membantu setiap orang untuk mewujudkan impian mereka.

Selain bunga rendah dan tenor fleksibel, JULO pun termasuk sebagai satu dari 33 fintech berizin OJK.

Wujudkan Keinginan Membeli Freezer Box Lewat JULO

Berangkat dari rasa aman inilah yang memberanikan diri untuk menggunakan JULO guna menambah modal jualan siomay. Modal yang nantinya akan saya gunakan untuk membeli sebuah chest freezer box mini untuk menyimpan kemasan siomay siap dijual setiap saat tanpa harus menunggu open PO.

kredit digital julo

Keinginan memiliki freezer mini ini sudah muncul ketika bisnis siomay saya ini merambat ke produk frozen food. Awalnya saya bingung memikirkan bagaimana menyimpan kemasan frozen siomay, selain menyimpannya di dalam kulkas. Namun, ruang simpan tidak besar. Sehingga saya hanya menjualnya sesuai pesanan.

Maka dari itu adanya chest freezer bisa membantu pengembangan bisnis saya untuk menyimpan bahan pangan lebih lama dan awet. Sekaligus, saya bisa selalu stok produk tidak lagi menjualnya dengan sistem PO.

frozen food
Dengan kemasan frozen dapat menjaga higienis bahan makanan

[videopress ZBCeK2wH]

Chest freezer ini berfungsi sebagai mesin pendingin yang pastinya dibutuhkan oleh berbagai wirausaha UKM. Harga jual freezer ini di pasaran berkisar 2 hingga 3 jutaan sesuai dengan ukuran freezer.

Beruntung ada JULO kredit digital yang bisa mewujudkan agar bisa mendapatkan pinjaman modal usaha. Saya bisa mendapatkan pinjaman uang tunai terlebih dahulu. Nantinya, saya tinggal mengatur tenor pembayaran cicilan setiap bulan.

JULO kredit digital
Kemudahan pinjaman uang lewat JULO

Sejak memiliki chest freezer pastinya sangat membantu usaha bakulan siomay dan menyimpan makanan agar terjaga kehigienisan. Saya bisa melebarkan sayap penjualan bukan hanya di kawasan kota Palembang saja. Melainkan bisa dikirim ke luar kota dengan kemasan yang aman.

Langkah Cerdas Hidupkan Hidupmu

Komitmen JULO untuk menjangkau masyarakat dengan fasilitas kredit dengan bunga bersahabat, sesuai dengan ketentuan OJK. 

Salah satu langkah mulai membangun nilai tambah dari sekadar pinjaman online, yaitu menghadirkan inovasi fitur kredit digital yang mencakup kelengkapan transaksi tunai dan nontunai.

Pastinya dapat membantu lapisan masyarakat untuk mewujudkan impian mereka sekaligus meningkatkan kualitas hidup.

Kemunculan fitur lengkap kredit digital JULO ini saya akui sangat membantu kami di tengah situasi seperti sekarang ini. Saya bisa gunakan JULO selain untuk menambah modal usaha juga dapat membayar cicilan tagihan-tagihan terlebih dahulu.

Cukup dengan aplikasi JULO dalam genggaman, saya dan kamu pun dapat melakukan berbagai transaksi kredit digital dengan cara yang praktis ya.

Sekarang giliranmu untuk mencoba JULO.

Jika masih bingung, kalian juga bisa menanyakan secara langsung dengan cara menghubungi customer service Julo di beberapa contact center berikut ini.

  • Email : [email protected]
  • Facebook : @JULOIndonesia
  • Twitter : @juloindonesia
  • Website : www.julo.co.id
Deddy Huang
Deddy Huanghttp://deddyhuang.com
Storyteller and Digital Marketing Specialist. A copy of my mind about traveling, culinary and review. I own this blog www.deddyhuang.com

13 KOMENTAR

  1. Wow, keren banget nih. Beneran bisa menginspirasi. Dari tahapan awal mulai usaha sampai pencarian modalnya. JULO ini bisa jadi alternatif untuk mencari modal, ya.. jadi gak perlu sampai gadaikan aset atau malah jualan aset..

  2. Wow, keren banget nih. Beneran bisa menginspirasi. Dari tahapan awal mulai usaha sampai pencarian modalnya. JULO ini bisa jadi alternatif untuk mencari modal, ya.. jadi gak perlu sampai gadaikan aset atau malah jualan aset.

  3. Ceritanya sangat inspiratif dan runut, bermula dari menjadi reseller hingga bisa dapat modal usaha yang cukup fantastis. Julo ini bisa jadi alternatif buat yg mau buka usaha tapi kendala di modal yaa.. Wahh berbisnis jadi makin gampang, cuma hrus tinggikan niat dan disiplinnya.

  4. wah aku baru tahu tentang julo bang dedy tapi aku menyimak dari awal sampai akhir mulai dari kebutuhan modla mebangun bisnis rasanya julo cukup bisa diandalkan apalgi sudah menjangkau hampir seluruh wilayah di indonesia wah aku keep dulu nih infonya bisa aku share ke teman2 yang mau membangun bisnis

    ulasannya sangat detil suka sekali jika begini

  5. Kisahnya sangat inspiratif, saya sebagi org yang suka terjun di small business cukup mendapatkan insight dari artikel ini, karna sayapun masih belajar.

    Memang jaman skrg banyak bermunculan pinjol dan banyak yang udah tertipu. Sebaiknya harus selektif mencari pinjol yg terpercaya seperti JULO.

  6. iya harus pinter2 deh milih pinjol harus legal dan diawasi OJK jangan sampe belibet sama pinjol ilegal haduhhh berabe! Wahh ternyata JULO serba bisa dong yaa, selain bisa kasih pinjaman modal usaha bisa juga buat alat pembayaran dan top up e-wallet yaa

  7. kang deddy, persoalan yang sama nih saya alami juga. ketika usaha mulai menampakan hasil atau bahkan lagi jelek, perkara suntikan modal emang selalu bikin kepala cenat cenut. udah mah gak punya agunan untuk pinjam modal ke bank, aset juga gak ada . udah bingung deh, hehehe. kepikir juga nih saya pinjam ke pinjol tapi masih ragu. aku kepo kepo ya “produk” ini untuk cari tahu lebih lanjut, terlebih soal bunga dan jangka waktu pengembalian

  8. Wah inspiratif ceritanya. Saya juga kebetulan sedang mau mulai jadi reseller. Dua tahun lalu juga reseller tapi bukan makanan. Kebanting karena pandemi juga. Sekarang mau mulai juga. Kebetulan ada teman bikin produk minuman, kepikiran mau jadi resellernya.

    Semoga lancar rezekinya. Semoga UMKM bangkit. Krisis 1998, Indonesia survive karena UMKM. Semoga kali ini pun bisa.

  9. Wah, inspiratis sekali kak journey bisnisnya. Semoga makin jaya. Anyway, pinjol ini sensitif ya apalagi marak banget yang ilegar. Masyarakat memang harus diedukasi nih sama yang legal dan sah biar nggak terjerumus dan justru makin rugi. Sukses Julo.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Deddy Huang

Lifestyle Blogger - Content Creator - Digital Marketing Enthusiast

With expertise in content creation and social media strategies, he shares his insights and experiences, inspiring others to explore the digital realm.

Collaboration at [email protected]

Artikel Populer

Komentar Terbaru