BerandaReviewEventMalam Jumat Bersama Vivid F. Argarini dan Lenovo Vibe S1 Mengenai Selfiedence

Malam Jumat Bersama Vivid F. Argarini dan Lenovo Vibe S1 Mengenai Selfiedence

Author

Date

Category

Malam jumat. Hayo apa yang ada di benak kalian kalau dengar malam jumat?! Malam jumat (25/02) saya diberi kesempatan menghadiri roadshow Lenovo Vibe S1 dengan tema Selfiedence bersama Vivid F. Argarini. Gathering singkat dalam suasana hangat di Nobu Japanese Restaurant ikut hadir bersama para media cetak, blogger, dan komunitas sosial media yang ada di Palembang.

Iming-iming dapat doorprize sebuah handphone keren terbaru dari Lenovo yaitu Vibe S1 namun sayang doorprize tidak berpihak ke saya. Padahal sedang butuh smartphone baru guna mendukung aktifitas blog dan review saya di Instagram :mrgreen: Tapi saya dapat “hadiah” mendapat dorongan semangat dari ibu muda 3 orang anak ini.

Who Is Vivid F. Argarini?

Let me introduce her as well as President Director of Aneka Yess! Kalau ingat majalah Aneka Yess itu saya jadi ingat umur masih jadi ABG dan zamannya coverboy dan covergirl. Saat itu majalah Aneka Yess boleh dikatakan barometer lahirnya artis-artis yang terkenal sekarang. Sebut saja Titi Kamal, Luna Maya, Primus, Sandy Syarif, Ivan Gunawan, Reza Rahardian dan lainnya dimulai dari managemen model. Nah, kakak Vivid adalah orang dibalik kesukseskan mereka. Boleh bangga dong bisa jumpa langsung dengan young motivator dan media communication expert secara langsung. Apalagi bisa satu frame selfie! :mrgreen:

Saat masih ABG, pernah mau coba kirim formulir, tapi berasa fisik kalah saing sama mereka orang kota besar. Pastinya ada di antara kalian juga merasa minder mungkin dengan fisik atau hal lainnya. Nah, lewat gathering ini Vivid membawakan aura positif tentang why not? Because self confidence is the key to brand yourself! Kita cenderung menjadi sutradara diri kita sendiri yang mana saat ingin bertindak sesuatu, maka kita akan mengeluarkan reaksi grogi, malu, takut apa yang orang katakan. Semestinya semuanya dinikmati saja proses tersebut sampai selesai. Tidak bertindak menjadi sutradara yang apabila ada kesalahan langsung “cut”.

Dalam hal percaya diri atau self confidence, saat ini selfie (aktifitas menghibur diri dengan berfoto ala-ala dalam pose yang sama dengan jumlah yang banyak sampai dapat pose cocok buat di­­unggah di sosial media) menjadi perilaku bawaan alamiah. Namun sifat tersebut terkadang tertutupi oleh rasa enggan atau takut karena mengganggu orang lain. Padahal, who’s care? Selfiedence is loving yourselves by doing selfies, menurut definisi Vivid. Cintai dirimu. Kenali dirimu. Maka potensi dalam diri akan keluar dan kita akan tahu apa yang menjadi bakat dan kemampuan kita. Seperti itu pesan yang saya tangkap dari lulusan Amerika Serikat ini.

Selfie tidak hanya sekedar berfoto dengan gaya manyun, lidah menjulur atau gaya kekinian. Secara tidak langsung selfie dapat bercerita tentang siapa kita. Sehingga Vivid berpesan untuk lebih kreatif dengan “selfie” karena akan mempengaruhi otak alam bawah sadar kita.

Tahap selanjutnya dari Selfiedence yaitu secara tidak langsung kita menciptakan Self-Branding. Orang-orang yang melihat apa yang kita karyakan secara tidak langsung akan tahu apa yang menjadi hobi kita. Seperti saya senang untuk berbagi cerita travelling, budaya, makanan, dan gaya hidup. Bagi saya berbagi yang efektif lewat tulisan karena dapat dibaca oleh semua orang, walau ada yang silent reader *efek fakir komentar di blog* atau hobi motret saya menggunakan smartphone bisa saya abadikan di Instagram (@deddyhuang). Rasanya percuma kamu travelling harga mahal tapi tidak berbagi ke orang tentang pengalaman berharga itu. We should be more alert about it. Being an extraordinary someone in positive way.

Sesi selanjutnya ada pemilik blog itikkecil yang menjadi guest speaker di acara Lenovo Vibe S1, Mbak Ira sapaan akrabnya, memberikan sharing pengalaman nge-blog dari tahun 2007 dimulai dari komunitas blog yang dia ikutin, kita satu komunitas di Blogger Wongkito Palembang. Sampai bercerita dari pengalaman mendapat tawaran-tawaran mempromosikan produk dari agensi untuk dimuat di blognya. Wah tentunya sharing ini membuat semangat bagi para blogger agar juga bisa dilirik oleh agensi untuk menjadi jasa endorsment :mrgreen:

Bro Effendi menjelaskan keunikkan kamera depan Lenovo Vibe S1

Palembang menjadi kota terakhir dari rangkaian roadshow Lenovo memperkenalkan produk smartphone terbarunya, Lenovo Vibe S1. Smartphone keluaran negeri tirai bambu ini mengusung trend selfie yang sedang digandrungi. Secara pribadi saya suka Lenovo Vibe S1 karena speksifikasinya lumayan baik dan sepertinya cocok untuk aktifitas saya.

Mbaknya asik menjelaskan tapi Piping nampak memasang muka mupeng
Mbaknya asik menjelaskan Vibe S1 dan Piping memasang muka mupeng
Walau hape belum dapat, yang penting selfie!
Walau hape belum dapat, yang penting selfie!

Dengan menonjolkan 3 kamera (1 kamera belakang 13 MP dan 2 kamera depan yang masing-masing 8 MP dan 2 MP) Lenovo Vibe S1 menjadi smartphone pertama yang menggunakan dua kamera. Fungsi kamera depan ini guna memaksimalkan selfie kita jauh lebih cerah. Keunggulan dari kamera depan Vibe S1 ini memiliki fitur untuk mengedit latar belakang foto selfie dan menggabungkan dengan background lain. Dari dapur pacu, dengan harga 3.999 juta smartphone ini dibekali kecepatan RAM 3 GB dan memori internal 32 GB. Not bad lah untuk ukuran smartphone ukuran 5 inch ini untuk menyalurkan hobi saya memotret dan blog. Tapi sudahlah, doorprize malam itu tidak berpihak ke saya *mewek*.

Groufie!
Groufie!

Talk with your eyes and smile with your heart. Quote manis yang menghiasi sesi terakhir Vivid dengan cardigan warna hitam bahwa kita harus meyakini kemampuan diri sendiri untuk bisa menjadi yang terbaik. Keluarkan aura positif dalam diri lalu belajarlah dari kehidupan sehari-hari. Apapun itu, go ahead karena kita tidak akan tahu kemana keberuntungan akan membawa kaki kita.

Deddy Huang
Deddy Huanghttp://deddyhuang.com
Storyteller and Digital Marketing Specialist. A copy of my mind about traveling, culinary and review. I own this blog www.deddyhuang.com

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Deddy Huang

Lifestyle Blogger - Content Creator - Digital Marketing Enthusiast

With expertise in content creation and social media strategies, he shares his insights and experiences, inspiring others to explore the digital realm.

Collaboration at [email protected]

Artikel Populer

Komentar Terbaru